Home » » Tips Jika Anda Susah Tidur (Insomnia)

Tips Jika Anda Susah Tidur (Insomnia)

Written By ADMIN on Tuesday, 21 July 2015 | 08:26

Anda sering merasa susah tidur pada malam hari? Jika demikian, kebiasaan tersebut harus diatasi dengan cepat dan tepat..he he he. Setidaknya ada usaha yang daat diperbuat untuk menghilangkan kebiasaan susah tidur tersebut. Tapi jangan kawatir, kali ini admin akan berbagi tips bagi para sahabat yang sering mengalami susah tidur (Imsomnia).

Cara Mengatasi Insomnia yang mudah dan efektif. Apakah setiap malam anda merasa kesulitan untuk tidur? Waspadai, mungkin anda memiliki gangguan insomnia. Menurut dari hasil penelitian yang dilakukan oleh pakar kesehatan, insomnia juga ternyata dapat memicu masalah kesehatan jantung.
Dari data hasil penelitian yang dimuat oleh Journal Circulation mengungkapkan bahwa seseorang yang memiliki gangguan insomnia dapat beresiko terjangkit penyakit jantung atau serangan jantung sekitar 27 sampai dengan 40 persen lebih tinggi jika dibandingkan dengan orang yang tidurnya cukup dan normal. “Kami masih belum dapat memberikan kepastian sampai seberapa besar resiko dari gangguan tidur tersebut dan hingga berapa lama penerita insomnia dapat berujung pada resiko penyakit jantung,” menurut Suzanne Steinbaum yang merupakan seorang kardiolog di Rumah Sakit Lenox Hill yang mengikuti penelitian tersebut. “tetapi sudah dapat dipastikan jika hal tersebut memang bersangkutan dan dapat terjadi.”
Penyakit insomnia dapat disebabkan oleh banyak faktor yang diantaranya yaitu dapat disebabkan oleh efek dari obat-obatan kimia, akibat dari kram, apnea tidur, depresi, stres dan juga dapat disebabkan oleh seseorang yang mudah cemas atau gelisah.
Untuk mengobati insomnia, para dokter lebih menyarankan untuk mengkonsumsi obat tidur atau obat anti-depresan untuk mengobati para pasien yang menderita insomnia. Tetapi ada beberapa cara untuk mengobati insomnia ini dengan menggunakan cara non-medis, simak informasinya berikut ini.
Berbagai Cara Untuk Mengatasi Insomnia
1.  Tidur lebih awal
    Cara ini merupakan cara yang sangat efektif dalam membantu para penderita insomnia untuk menghilangkan gangguan tidur yang sering mereka alami. Agar penderita dapat tidur lebih awal, sebaiknya usahakan agar pada waktu siang jangan tidur dan anda dapat tidur lebih awal.

2.  Perbanyak aktivitas disiang hari
    Jika penderita insomnia lebih aktif di siang hari, kemungkinan besar pada malam hari penderita akan merasa kelelahan dan membuat mereka mengatuk. Untuk mengatasi insomnia sangat diperlukan penanganan dengan memperbanyak aktivitas fisik disiang hari, sehingga peredaran darah didalam tubuh akan menjadi lebih lancar.

3.  Hindari makanan dan minuman berkafein
    Banyak orang yang mengira jika  minum teh  hangat  atau cokelat  panas  di malam hari dapat membuat kita nyenyak tidur, tetapi kenyataannya semua itu tidak benar dan justru akan berdampak sebaliknya.

4.  Hindari membawa pekerjaan ke tempat tidur
     Sebaiknya   jangan  pernah  anda  membawa  pekerjaan  ketempat  tidur  atau    menonton  televisi ditempat tidur, karena kebiasaan ini akan dapat membuat anda merasa kesulitan untuk tidur.

5.  Lakukan kegiatan sebelum tidur
    Jika anda  sudah  berusaha  untuk  tidur  namun masih belum bisa, sebaiknya anda melakukan kegiatan seperti membaca buku, bagi umat muslim dapat membaca al`quran hingga anda merasa mengantuk. Cara ini banyak yang mencoba dan terbukti sangat ampuh.

6.  Lakukan pernafasan
    Cara ini ternyata sangat membantu tubuh anda menjadi lebih rileks, sehingga tubuh akan butuh untuk istirahat dan anda dapat tidur dengan lelap.

7.  Buatlah kamar anda senyaman mungkin
    Jika kamar berantakan, pastinya kita akan merasa kurang nyaman. Untuk itu, rapihkanlah kamar anda senyaman mungkin sesuai dengan kesukaan anda dan pastikan juga tidak ada suara televisi atau suara lain yang dapat mengganggu anda.

8.  Hilangkan beban pikiran
     Sebaiknya jika anda memiliki masalah yang dapat membuat anda merasa gelisah, stress atau tidak bisa berpikir tenang. Maka sebaiknya hilangkanlah dulu sejenak semua beban pikiran anda, sayangi tubuh anda dan cobalah untuk tidur dan menganggap tidak ada apa-apa. Setelah anda terbangun, maka anda akan merasa lebih fresh dan dapat berpikir lebih tenang, sehingga anda dapat mencari solusi dengan berpikir sehat.
Nah, itulah beberapa tips yang dapat anda coba lakukan. Semoga beberapa tips diatas dapat membantu anda untuk mengatasi insomnia yang sering mengganggu anda setiap malam.
Selamat mencoba dan semoga berhasil

Share this article :

Post a Comment

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2013. Mampir Doelu - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger